Sabtu, 15 Oktober 2016

Resep dan Cara Membuat Soto Kuah Bening

Resep Soto Bening - Soto adalah lauk pauk dengan kuah yang dikenal dengan citarasa gurih. Biasanya soto berisi bihun dan diberi suiran daging ayam agar rasa semakin gurih dan nikmat. Namun setiap daerah berbeda mulai dari resep, kuah yang kental bahkan ada yang ditambahi dengan berbagai sayuran lain, itulah uniknya indonesia dengan 1001 masakan khas masing-masing daerah dengan citarasa yang berbeda pula.


Resep dan Cara Membuat Soto Kuah Bening

Berbicara tentang soto kali ini rindu akan membagikan resep dan cara membuat soto bening, dengan ayam untuk pelengkap hidangan kuahnya namun bisa juga bila ingin di tambah dengan ampela, ati ayam, daging sapi, usus ayam dan lainya tergantung selera dan kesukaan masing masing. Nah sekarang intip dapur rindu yuk!


Bahan-bahan yang perlu disiapkan untuk membuat soto


  • 200 gram kol, iris-iris tipis
  • 2 L air
  • soun sebanyak 75 gram , rendam dulu dengan air panas.
  • serai 2 batang.
  • telur yang sudah di rebus , 3 butir.
  • 3 cm lengkuas
  • 3 batang daun bawang
  • daun jeruk 3 lembar
  • tauge 250 gram
  • daging ayam sebanyak 1 ekor , pilih yang ukuran sedang saja.
  • tomat segar 2 buah. iris - iris
  • daun salam 3 lembar
  • Bawang goreng secukupnya

Haluskan Bumbu Berikut :

  • bawang merah 3 siung.
  •  bawang puith sebanyak 6 siung
  • garam 2 sdt
  • jahe 1 setengah ruas.
  • merica setengah sendok teh
  • kemiri 6 butir saja.
  • kunyit 1 setengah ruas.

Cara Membuat Soto Ayam Kuah Bening


  1. Langkah pertama tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai tercium bau harum. 
  2. Selanjutnya rebus daging ayam dan dicampurkan dengan bumbu yang sudah dihaluskan. Tambahkan lengkuas, daun jeruk, daun salam dan daun serai. Aduk sampai daging ayam menjadi empuk.
  3. Angkat ayam yang sudah direbus, pisahkan dengan tulang dan suwir kecil-kecil.
  4. Tambahkan garam dan gula pada kaldu ayam bekas rebusan daging ayam.
  5. Tambahkan daun bawang dan jangan lupa untuk mendidihkan lagi kuah sotonya sebelum dihidangkan. 
  6. Siapkan mangkok , isi dengan soun yang sebelumnya sudah di rendam dengan air panas. Tambahkan dengan taoge , suwiran ayam, tomat , kol, irisan telur, dan bawang goreng secukupnya. Siram dengan menggunakan kuah soto yang sudah dididihkan.

Soto sudah dapat disajikan dan siap disantap bersama keluarga, wah ternyata cara membuat soto kuah bening itu mudah ya ? Semoga dapat bermanfaat.
Diberdayakan oleh Blogger.
 
About - Contact Us - Sitemap - Disclaimer - Privacy Policy
Back To Top